Laman

Rabu, 06 Juni 2012

Doa

Tuhan, aku sudah lelah dengan semua ini...
Tuhan, aku sudah bosan dengan semua ini...
Tuhan, aku sudah kehilangan apa yang selama ini menjadi kekuatanku...
Tuhan, aku mohon kembalikan apa yang menjadi kekuatanku untuk menjalani hidup yang semakin lama semakin berat dan semakin rumit ini....
Tuhan, aku mohon dengarlah doa ku ini, karena aku selalu yakin akan kebesaranMu...

Sabtu, 17 Maret 2012

Rapat Kerja Nasional Persaudaraan Korban Napza Indonesia (PKNI) Bogor, 13-18 Maret 2012

Day 4,
Rakernas Hari ke-4 PKNI 2012 dilanjutkan dengan perumusan tujuan Rencana dan Strategi  serta turunannya dalam rencana kegiatan-kegiatan. Dari rencana kegiatan-kegiatan tersebut. Sedangkan dari rencana kegiatan-kegiatan itu maka tergambarlah beberapa implikasi dan hasil yang diharapkan untuk organisasi PKNI ke depan.

Jumat, 16 Maret 2012

Rapat Kerja Nasional Persaudaraan Korban Napza Indonesia (PKNI) Bogor, 13-18 Maret 2012

Day 3,
Rakernas Hari ke-3 PKNI dimulai dengan meneruskan SWOT untuk merumuskan apa yang menjadi rencana kerja PKNI. Pekerjaan ini dikerjakan dalam dua metode yaitu, pertama dengan metode diskusi bersama dengan fasilitator Mas Gambit, kemudian selepas istirahat diteruskan dengan diskusi per kelompok. Topik yang dibahas adalah apa yang ingin dicapai PKNI dalam 4 tahun ke depan menghadapi 3 masalah utama yaitu; Kebijakan, Akses, dan Organisasional. Kemudian dilanjutkan dengan membahas hal terkait Web PKNI yang mulai dapat diakses oleh kelompok-kelompok yang tergabung didalam keanggotaan PKNI.

Rapat Kerja Nasional Persaudaraan Korban Napza Indonesia (PKNI) Bogor, 13-18 Maret 2012

Day 2,
Acara hari kedua Rapat Kerja Nasional PKNI Tahun 2012 diawali dengan pemaparan hasil penjajakan kebutuhan PKNI oleh Suhendro Sugiharto selaku Manajer Program Badan Pekerja Nasional. Penjajakan kebutuhan anggota PKNI yang bertujuan untuk mengevaluasi program yang telah dilaksanakan kelompok dan merumuskan kebutuhan para anggota PKNI.
Acara kemudian dilanjutkan dengan diskusi bersama yang dipandu oleh Bapak Ignatius Praptohardi atau yang biasa dipanggil Mas Gambit. Mas Gambit mengupas Organisasi PKNI dari mulai sejarah, visi-misi, serta nilai-nilai yang diusung organisasi PKNI. Acara ini juga tetap dikawal oleh beberapa perwakilan dari HCPI seperti Bapak Agus S. Dan Risa A. Sementara itu membantu Mas Gambit, Pak Simplexius Asa tetap ikut mengawal diskusi tersebut.

Rapat Kerja Nasional Persaudaraan Korban Napza Indonesia (PKNI) Bogor, 13-18 Maret 2012


Day 1,
Pada tanggal 14 Maret 2012 Rapat Kerja Nasional PKNI Tahun 2012 dimulai. Bertempat di Desa Gumati, Cijulang  Bogor. Acara ini dimulai dengan pembukaan oleh Ibu Wenita Indrasari selaku Asisten Deputi Pengembangan dari KPA NAsional yang mewakili Ibu Nafsiah Mboi, yang sekaligus memaparkan Strategi Rencana dan Aksi Nasional (SRAN) dari KPA Nasional. Dalam paparan ini ada sedikit diskusi dari teman-teman PKNI dengan KPA Nasional terkait masalah tersebut. Dalam acara pembukaan ini hadir juga ibu Catherine Baker selaku Team Leader HCPI dan Ibu Palupi Wijayanti selaku Advisor Penguatan Kelembagaan  HCPI. Di hari ini Kedua Wakil dari HCPI itu turut memaparkan harapan dan sempat menjawab beberapa pertanyaan dalam diskusi pemaparan SRAN HIV. Setelah itu ada pemaparan SRAN BNN dari Staf Rehabilitasi BNN Dr. Jodi. Acara yang dihadiri oleh Koordinator masing-masing kelompok anggota, Dewan Pengawas, Dewan Pengurus, serta Badan Pekerja Nasional PKNI ini kemudian dilanjutkan dengan diskusi kelompok yang dipandu oleh Bapak Simplexius Asa.